Hari Senin, tanggal 7 November 2022 Mahasiswa KKN melakukan FGD untuk menyukseskan program kerja mahasiswa KKN.
Dalam memecahkan masalah terkait menurunnya penghasilan kebun salak, maka di adakan musyawaroh bersama warga dusun mulyoarjo.
Sebelum melakukan FGD besar mahasiswa KKN bersama masyarakat melakukan FGD kecil, untuk mengetahui problem dominan yang diresahkaan oleh masyarakat, dari beberapa hasil FGD, yang telah dilakukan bersama mahasiswa kkn, masyarakat lebih memilih untuk fokus dalam menangani menurunnya penghasilan kebun salak.
Sebelum masyarakat menentukan fokus dalam mengatasi menurunnya penghasilan kebun salak, masyarakat dusun mulyoarjo terutama ibu-ibu mengeluhkan mahalnya bahan dapur.
Tetapi hal itu bisa diatasi setelah melakukan FGD bersama ibu-ibu dengan cara menanam sayuran. Hal ini dapat mengatasi permasalahan mereka tentang mahalnya bahan dapur, dan setelah mereka sadar terkait mahalnya bahan dapur yang sudah ada solusinya dengan menanam sayuran sendiri di sekitar rumah.
Mereka Mulai mengatakan bahwa masalah menurunnya penghasilan kebun salak lebih urgen disebabkan jika penghasilan stabil maka dapat meningkatkan perekonomian masyarakat dusun mulyoarjo.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H