Mohon tunggu...
Abdul Karim
Abdul Karim Mohon Tunggu... Mahasiswa - Masih belajar

Lagi suka MU

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Kiat Mahasiswa Tetap Produktif di Era New Normal

2 Maret 2022   08:45 Diperbarui: 2 Maret 2022   08:47 186
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Apa kabar kalian di masa pandemi seperti ini? Adakah kegiatan yang membuat kalian produktif di masa pandemi seperti ini?

Meskipun mahasiswa diharuskan untuk belajar dan beraktivitas di rumah, karena virus Corona (Covid-19) yang kini telah menjadi pandemik Global. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk pencegahan penyebaran Covid-19 yaitu melakukan pembatasan aktivitas (Social Distancing). Meski harus beraktivitas di rumah tapi harus tetap produktif ya!

Produktif yaitu sikap yang berkonsep pada hari ini harus lebih baik dari hari kemarin dan hari esok harus lebih baik daripada hari ini. Tapi, dalam hal yang sedang terjadi pada kita semua juga dapat diartikan bahwa suatu kegiatan yang dilakukan serta dapat menghasilkan sesuatu hal seperti pada hari biasa atau bahkan lebih, yang kita dapat dari suatu aktivitas meski kita lakukan di rumah.

Seperti yang saya lakukan bersama kakak perempuan saya yang sama sama berkuliah di Universitas Muhammadiyah Kotabumi. Kami membuka les privat Bahasa Inggris via online yang memanfaatkan gadget seperti handphone dan laptop. Kami mengajar siswa siswa SD yang ingin belajar Bahasa Inggris.

Pembelajaran dilakukan via daring dikarenakan Depok dikategorikan sebagai daerah zona merah sehingga kegiatan diluar rumah dibatasi. Sehingga kita tidak boleh keluar rumah jika tidak ada keperluan.

Jika ada yang keluar rumah pun harus mematuhi protokol kesehatan dengan cara wajib memakai masker dan selalu membawa hand sanitizer.

Tetapi itu semua tidak menghilangkan niat kami agar bisa tetap produktif di masa pandemi seperti ini.

Mulai hari ini cobalah untuk menjadi mahasiswa yang produktif agar dapat menjalani kehidupan setelah kuliah yang penuh dengan kebahagiaan. Memanfaatkan waktu itulah kunci sukses seorang mahasiswa yang produktif. Dengan memanfaatkan waktu, kita bisa lebih menghargai betapa pentingnya waktu yang kita jalani selama di kehidupan ini.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun