Timnas Gajah Perang Thailand menjalani FIFA Matchday Oktober dengan mengadakan tur Eropa. Thailand tidak menjalani kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Babak 1 karena langsung lolos ke babak 2. Thailand (bersama Malaysia, Vietnam dan Filipina) termasuk negara berperingkat 25 terbaik Asia sehingga langsung bermain di babak 2.
Dalam lawatan ke Eropa, Thailand beruji coba dengan tim-tim kelas bawah  yakni Georgia dan Estonia. Georgia merupakan timnas grade C dengan peringkat FIFA 79 dan Estonia timnas grade D dengan peringkat 115.
Melawan Georgia (12/10) dipertandingan pertama, Changsuek (julukan Thailand) luluh lantak dihajar 8 gol tanpa balas.
Sedangkan melawan Estonia yang berakhir beberapa jam yang lalu, Thailand sanggup mengimbangi permainan Estonia. Pertandingan berakhir dengan skor 1-1. Kedua tim bermain terbuka dengan saling berbalas serangan. Thailand membukukan 6 tendangan mengarah ke gawang sedangkan Estonia hanya 4. Penguasaan bola berimbang dengan persentase Thailand 47% dan 53% Estonia.
Thailand tertinggal lebih dahulu dimenit 70 Â melalui gol yang dicetak striker Estonia yang pernah merumput di Liga 1 Thailand, Henri Anier. Memanfaatkan umpan pemain muda Estonia, Martin Vetkal (19 tahun), Anier menceploskan bola dengan tenang ke gawang Thailand. Estonia 1, Thailand 0.
Henri Anier, pemain 32 tahun ini pernah memperkuat klub Thailand Muang Thong United pada musim 2021/2022 dan 2022/2023. Selama dua musim dia tampil 31 kali dan mencetak 10 gol.
Tidak butuh waktu lama bagi Thailand untuk menyamakan kedudukan. Lima menit berselang, Praisuwan mencetak gol penyeimbang melalui sundulan kepalnya memanfaatkan umpan Bordin Phala. Estonia 1, Thailand 1.
Satu gol ke gawang Estonia menjadi oleh-oleh untuk dibawa pulang ke Thailand selama tur Eropa. FIFA Matchday November Thailand (bersama negara Asia Tenggara lainnya) bersiap menjalani kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia babak 2.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H