Mohon tunggu...
abdul afit
abdul afit Mohon Tunggu... Freelancer - Tutor geografi

Bumi dan bola, sama-sama bundar!

Selanjutnya

Tutup

Bola

Hadapi Malaysia di FIFA Matchday, Pelatih Kepulauan Solomon Pakai Pemain Amatir

14 Juni 2023   04:32 Diperbarui: 14 Juni 2023   05:05 451
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pelatih Kepulauan Solomon, Felipe Arango saat konferensi pers (foto:FAM) 

Malaysia akan menghadapi Kepulauan Solomon dalam pertandingan persahabatan internasional FIFA match day Juni yang akan digelar hari ini (14/6) Di Stadion Sultan Mizan Zainal Abidin. 

Kepulauan Solomon terletak di Samudera Pasifik, sebelah timur Papua Nugini. 

Pelatih kepala Kepulauan Solomon asal Spanyol,  Felipe Vega Arango mengaku timnya diisi para pemain sepak bola amatir. Hanya satu saja yang berstatus sebagai pemain sepak bola profesional. 

Dari 23 pemain yang dibawa, hanya satu orang yang berstatus pemain profesional yakni Raphael Lea'i yang bermain di Liga Primer Bosnia. 

Pemain muda berusia 19 tahun ini berperan sebagai striker dan bermain untuk klub Velez. Raphael di musim  2022/2023 atau musim pertamanya di Liga Bosnia mencatatkan 10 kali tampil. Tiga diantaranya sebagai starter dan sisanya sebagai pemain pengganti. Raphael Lea'i mencatatkan 280 menit bermain dan mencetak 1 gol saat menghadapi Igman Konjic di pekan ke 31. 

Dikutip dari Vocket FC, "Dari  23 daftar pemain, hanya 3 pemajn yang bermain di luar negeri dan satu saja yang berstatus profesional" kata  Felipe Arango. 

Saat ini Kepulauan Solomon berada diranking 134 FIFA atau 4 strip di atas Malaysia (138 FIFA). 

Pelatih Kepulauan Solomon memuji skuad Harimau Malaya Malaysia, "Tetapi mereka pasukan yang hebat, semua pemain profesional dibandingkan kami yang hanya satu orang saja jadi itu akan jadi tantangan yang hebat. Semua pemain Malaysia bisa menjadi ancaman. Ada dua pemain yang hebat. Saya tidak tahu namanya".

Peta Kepulauan Solomon ( via google maps) 
Peta Kepulauan Solomon ( via google maps) 

Memang sudah menjadi hal yang lumrah di kawasan Oseania pemain timnas sepak bola berstatus amatir.  Bukan hanya Kepulauan Solomon, tapi juga negara-negara kecil lainnya seperti Fiji, Vanuatu, Tahiti dan lainnya. Hanya tim terkuat Selandia Baru saja yang semua pemainnya berstatus profesional.  

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun