Piala Dunia 2022 semakin dekat. Kurang dari sebulan lagi Piala Dunia akan memulai sepak mula. Pertandingan pertama sesuai tradisi,tentu saja akan dibuka dengan penampilan tuan rumah.Â
Ya, pertandingan pertama akan mempertemukan tuan rumah Qatar melawan wakil Amerika Selatan, Ekuador. Selain Ekuador, Qatar juga akan melawan wakil Afrika, Senegal dan wakil Eropa, Belanda.Â
Sejak penyelenggaraan Piala Dunia di era milenium, Piala Dunia telah 5 kali digelar. Selama itu, tuan rumah tercatat hanya satu kali gagal ke babak gugur.Â
Afrika Selatan adalah tuan rumah Piala Dunia 2010 dan menjadi satu-satunya tuan rumah yang gagal melaju ke babak gugur. Empat tuan rumah piala Dunia edisi lainnya berhasil melaju ke babak gugur setidaknya sampai perdelapan final (babak 16 besar).Â
Berikut pencapaian tuan rumah piala Dunia 2 dekade terakhir di era milenium:Â
Piala Dunia 2002 Korea/Jepang: Korea semi final, Jepang perdelapan finalÂ
Piala Dunia 2006 Jerman : semifinal
Piala Dunia 2010 Afrika Selatan: babak grup
Piala Dunia 2014 Brazil: semifinal
Piala Dunia 2018 Rusia: perempat final