Surga adalah sesuatu yang indah, nyaman, sejahtera dan damai. Dengan segala keindahan dan kenikmatan yang ada, surga adalah tenang dan damai. Apakah bisa mewujudkan surga di bumi?. Kalau kita mau berusaha dan kerja keras, surga bisa kok diwujudkan di bumi. Dan surga bukan hanya masalah hati saja yang terasa damai, tapi seluruh panca indera manusia harus bisa merasakan replika surga. Mata bila ingin melihat yang hijau dan asri buatlah taman, rawatlah pohon dan tanaman. Telinga kalau mau mendengarkan yang baik dan berguna, perdengarkan musik tenang dan berdiskusilah tentang hal yang berguna. Hidung, mulut, tangan, kaki dan seluruh organ tubuh harus di kondisikan pada hal~hal yang mendekati miniatur surga. Kalau kita mau, kita bisa mewujudkan surga di bumi... * Penulis adalah Guru Sejarah SMA Avicenna Cinere
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H