Mohon tunggu...
Abdi Parasian Simamora
Abdi Parasian Simamora Mohon Tunggu... Lainnya - STAR XIX 2023

Write for eternality (Pram)

Selanjutnya

Tutup

Bola

Semifinal Piala AFF 2022 Vietnam vs Indonesia Leg II

9 Januari 2023   20:07 Diperbarui: 9 Januari 2023   20:12 301
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesebelasan Timnas Indonesia Piala AFF 2022 (Sumber Bola.com)

SEMIFINAL PIALA AFF 2022 VIETNAM VS INDONESIA

09 Januari 2023 pada pukul 19.30 WIB tepatnya di My Dinh Stadium di Vietnam, Indonesia akan menghadapi duel yang sangat sengit dengan tim nasional Vietnam. 

Untuk mencapai hasil yang optimal kedua tim akan memberikan penampilan dan performa yang terbaik di lapangan. Diketahui pada semifinal Leg I Piala AFF Indonesia vs Vietnam juga berlangsung dengan skor 0-0. 

Kedua tim sudah memberikan performa terbaik dan laga tersaji cukup berimbang. Jual beli serangan terjadi untuk kedua kesebelasan. Namun kedua tim belum bisa menciptakan gol.

Dirilis dari Okezone.com dikabarkan Indonesia akan menurunkan kesebelasan dengan mengubah sedikit di lini serang. Indonesia akan memainkan formasi 4-2-3-1 dengan komposisi pemain Nadeo Argawinata sebagai penjaga gawang, Asnawi Mangkualam, Rizki Rido, Fachruddin Irianto, Arhan Pratama , Jordi Amat, Marc Klok, M. Ferdinan, Yakub Sayuri, Witan Sulaeman, dan Dendy Sulistyawan. 

Di lini belakang Pelatih Shin Tae Yong berkebangsaan Korea Selatan akan mempercayakan Asnawi Mangkualam, Rizki Rido, Fahruddin Irianto, serta Arhan Pratama. Selanjutnya Klok dan Amat akan ditarik lebih ke depan. 

Selanjutnya pada posisi gelandang akan diisi oleh Ferdinan, Sayuri dan Witan Sulaiman, serta di posisi stiker adalah Dendy Sulistiawan. Diharapkan komposisi pemain yang akan diturunkan akan mampu mendobrak permainan dari Timnas Vietnam yang akan bertanding selaku tuah rumah.

Beberapa persiapan sudah dilakukan dan pelatih STY sudah memberikan evaluasi terkait permainan yang berlangsung di Leg I semifinal AFF 2022. Posisi ujung tombak dan finishing yang menjadi titik perhatian karena akan menjadi penentu yang menciptakan gol, tukas STY. 

Diharapkan dengan kehadiran Dendy memberikan perbedaan positif di lini serangan Indonesia. Pelatih juga mengungkapkan dan pers bahwa para pemain sedang dalam kondisi baik.

Kombinasi serangan antara menyerang dan bertahan kiranya dapat dimainkan dengan baik dengan semifinal panas nanti. Sesuai peraturan permainan, Indonesia akan diklaim bisa memenangkan pertandingan jika dengan hasil imbang atau menang. Indonesia bisa menang walau harus imbang yaitu dengan ketentuan skor 1-1, 2-2, 3-3 dan setereusnya. Hal itu mengingat Indonesia vs Vietnam di leg I semifinal hanya mampu bermain dengan skor kacamata.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun