Mohon tunggu...
Abdi Hannan
Abdi Hannan Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Mahasiswa

Saya merupakan mahasiswa jurusan Ilmu Politik yang berminat di berbagai hal, antara lain dibidang pemerintahan, politik dan lain sebagainya. saya juga memiliki hobi yaitu memancing, beternak hewan peliharaan. minat saya dibidang gotografi dan juga vidiografi

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pengaruh TikTok Terhadap Keputusan Pemilih pada Pilpres 2024

8 Mei 2024   00:05 Diperbarui: 8 Mei 2024   00:17 64
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pemilu 2024 merupakan ajang pemilihan para wakil- wakil rakyat baik daerah maupun pusat. Tak kalah penting dalam Pemilu 2024 juga menjadi ajang dalam pemilihan orang nomor 1 di Indonesia yang mana dengan kata lain merupakan pemilihan presiden setelah era Presiden Jokowi. Pada Pilpres 2024 terdapat 3 calon kandidan Capres-cawapres antara lain paslon 01 (Anis-Muhaimin), Paslon 02 (Prabowo-Ghibran), Paslon 03 (Ganjar-Mahfud). Ketiga calon tersebut saling berlomba-lomba dan berkampanye sebagaimana mestinya dan menggunakan berbagai macam media untuk mengkampanyekan dirinya. 

Tik Tok merupakan salah satu media digital yang digunakan oleh para pasangan capres dan cawapres untuk berkampanye. Media ini dirasa sangat cocok untuk melakukan kampanye politik terutama pasangan capres dan cawapres. Para pasangan capres dan cawapres ini melakukan kampanye lewat media ini dengan cara-caranya tersendiri, hal ini dikarenakan mereka melakukan kampanye politik dengan gaya dan khasnya tersendiri. 

kompasiana.com/pram026
kompasiana.com/pram026

Dapat dilirik dalam kampanye yang dilakukan oleh pasangan capres-cawapes nomer urut 02 Prabowo-Ghibran yang menggunakan tiktok untuk mengkampanyekan diri dalam proses mencari suara dari rakyat. Tak kalah penting dari partai-partai pengusung capres-cawapres yang ikut meramaikan di sela-sela mereka mengkampanyekan para kader mereka dalam menjalani kontestasi wakil rakyat yaitu ajang pemilihan DPR baik daerah maupun pusat. Terlebih dari pengusungan Prabowo-Ghibran sebagai kandidat capres-cawapres mereka juga memiliki cara tersendiri dalam pengenalan mereka lewat akun media sosial Tik Tok mereka.

Paslon 02 Prabowo-Ghibran ini bisa dikatakan paling berhasil menarik simpati dari pengguna media sosial TikTok, hal ini ditandai dengan bagaimana cara mereka dalam mengolah bagaimana netizen mengomentari apa yang mereka kampanyekan lewat TikTok. Terlebih cara mereka menggunakan Tik Tok untuk media mereka berkampanye. Prabowo yang mengunakan slogan Gemoy dalam kampanyenya yang dapat menarik simpati para pemilihnya terutama Gen-Z yang sebagian besar menggunakan TikTok. Tak hanya itu, strategi Ghibran juga tak kalah penting dalam meggunakan media dalam menanggapi para netizen TikTok.

Ghibran tersorot cukup baik dalam menarik simpati dari pengguna TikTok. Hal ini terlihat saat Ghibran diserang netizen dengan menggunakan meme mukanya dengan niatan merendahkan wibawa Ghibran sebagai cawapres justru meme tersebut malah digunakan menjadi foto profil akun media sosialnya. Ghibran dapat menanggapi apa yang disodorkan pada dirinya entah hal tersebut merupakan bagian dari buyer atau pendukungnya dengan tanggapan yang cukup relevan dan dengan kerendahan hatinya. hal inilah yang dapat menarik simpati dari para pengguna TikTok menurut saya. 

Dari amatan saya dari TikTok, pasangan capres-cawapres 2024 Prabowo-Ghibran yang paling mendapatkan simpati dan empati dari pemilih gen-z. Pemilih dalam pemilu 2024 yang didominasi oleh para Gen-z Prabowo-Ghibran dapat memanfaatkan dengan baik media sosial TikTok ini untuk mencari pemilih sehingga dapat memenangkan pilpres 2024. Dari konten-konten yang diluncurkan dapat mengait begitu banyak pemilih dari belahan penduduk Indonesia.

Tidak hanya dari paslon 02 yang menggunakan TikTok untuk alat mereka mencari pemilih, akan tetapi juga dilakukan oleh paslon 01 dan 03 dengan caranya sendiri. Namun, mereka tidak dapat semaksimal dari paslon 02 yang dimana mereka mendapatkan lebih banyak tanggapan positif dari pengguna TikTok. Dan dari pengamatan yang saya lakukan dari media sosial TikTok ini yang paling dapat menarik simpati adalah paslon 02, bagaimana menurut kalian dalam kontestasi pemilu 2024 kemarin apakah TikTok juga merupakan sarana pemasaran politik yang cukup baik?  Silahkan anda boleh berkomentar dibawah terkait pemasaran politik yang dilakukan oleh para paslon Pilpres 2024....

Terimakasih.....

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun