Mohon tunggu...
Abban Said
Abban Said Mohon Tunggu... Guru - Guru Madrasah Aliyah Negeri 3 Bantul

Guru bahasa yang suka sastra

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Bahas Program Tahun Ajaran Baru, Guru Rumpun IPS MAN 3 Bantul Gelar Rapat

13 Agustus 2024   08:31 Diperbarui: 13 Agustus 2024   09:26 31
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Guru rumpun IPS saat rapat/dokpri

Suatu kegiatan dinilai baik apabila ada perencanaan dan evaluasi. Perencanaan bertujuan untuk mempersiapkan dan mematangkan kegiatan yang akan diselenggarakan. Sementara itu, evaluasi berfungsi sebagai refleksi atas kegiatan yang telah dilaksanakan. Jika ada kekurangan akan diperbaiki pada kegiatan yang akan datang. Apabila sudah baik maka kegiatan tetap diadakan pada periode berikutnya.

Rumpun IPS MANTABA (MAN 3 Bantul) yang dipimpin Umi Muawanah, S.Pd. menyelenggarakan rapat. Terdapat dua agenda yang dibahas pada rapat yang dilaksanakan pada Kamis (8/8/24). Evaluasi beserta laporan pengadaan media pembelajaran mata pelajaran IPS dan program rumpun IPS tahun ajaran 2024/2025 menjadi topik yang dibahas. Digelar di rumah makan sekitar MANTABA, rapat dihadiri oleh seluruh guru rumpun IPS.

Guru geografi MANTABA, Yani Tri Harsiwi, S.Pd. menyampaikan bahwa rapat berjalan lancar. Seluruh agaenda rapat dibahas tuntas.

"Alhamdulillah rapat berjalan lancar," ungkapnya.

"Rapat membahas evaluasi pengadaan media pembelajaran dan rencana pengadaan rompi jaga koperasi siswa," pungkasnya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun