Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.
Berikut hasil lengkap semua negara di babak perempat final tournament Arctic Open 2023 hari keempat. Pertandingan yang berlangsung di Vantaa Energia Arena, Finlandia, Jum'at (13/10). Tim Indonesia menempatkan dua wakilnya dari sektor ganda putra yaituHasil berbeda didapatkan kedua wakil Indonesia, dimana unggulan lima Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil melaju ke babak semifinal Arctic Open 2023 dengan mengalahkan wakil Republik Ceko Ondrez Kral/Adam Mendrek rubber gim 21-10 19-21 21-10 dalam tempo 38 menit.
Sementara pasangan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan harus mengakui keunggulan wakil Malaysia Man Wei Chong/Kai Wun Tee dua gim langsung 20-22 18-21 dalan tempo 35 menit.
The Daddies sapaan akrabnya akan menghadapi unggulan empat asal Denmark Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen di babak semifinal Arctic Open 2023.
Arctic Open 2023 merupakan tournament BWF berlevel World Tour Super 500. Ajang tersebut menyediakan total hadiah senilai 420 ribu Dollar Amerika Serikat atau sekitar 6,46 miliar Rupiah.
Berikut Hasil Lengkap Semua Negara di Babak Perempat Final Arctic Open 2023 (13/10) :
Berikut Jadwal dan Drawing Lengkap Semua Negara di Babak Semifinal Arctic Open 2023 (14/10) :