Suara Camar di Telinga
Suara camar riuh di pantai,
Untuk mencari teri di pagi hari.
Akan tetapi, ada yang berbeda hari ini,
Ratusan camar berkumpul di atas kursi.
Ada yang berteriak sampai mencaci
Cakar-cakar mereka makin bergerigi
Ada yang berebut kursi paling tinggi
Mirip dengan para oknum politisi,
Ada yang ingin jadi presiden, legislatif bahkan menteri,
Rasa lapar membuat mereka lupa diri.
Di telinga rakyat yang terbuai,
Itulah suara camar yang penuh misteri
Tawa camar menggelegar di pantai,
Ejekan atas kelakuan oknum politisi.
Lingkaran setan yang tak terhenti,
Itulah realita yang terjadi.
Namun, harapan rakyat tak henti
Gonta ganti pemimpin yang amanah pasti
Akan Indonesia yang lebih sejahtera menanti
Akrostik_efieccentre_221223
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI