Mohon tunggu...
Aldo Danar
Aldo Danar Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Pengalaman Bersama Sel Punca

28 Oktober 2017   22:39 Diperbarui: 28 Oktober 2017   23:20 367
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Halloo gaes,. berjumpa lagi dengan saya, Aldo Danar yang selalu setia untuk membuat para generasi muda memiliki wawasan yang luar biasa. Saya harap para generasi muda tetap setia pada artikel ini , karena artikel ini selalu baik adanya . Saya harap pula para generasi muda selalu memiliki jiwa dan raga yang sehat, karena pada kesempatan kali ini saya akan membicarakan tentang " apa pengaruh sel punca dengan jantung ? " . Pada penasarankan , maka jangan kemana-mana, tetap di sini aja .

            Pertama - tama kita harus kenalan terlebih dahulu tentang apa itu sel punca ? dan apa itu jantung ? . Jadi berdasarkan informasi yang ada , Sel Punca adalah sel yang belum mengalami diferensiasi dan memiliki kemampuan untuk berubah menjadi semua jenis sel yang terdapat dalam tubuh . Bisa saya jabarkan , bahwa sel punca ini sangat penting untuk kelangsungan hidup kita , karena dengan kemampuan untuk berubah menjadi semua jenis sel yang ada dalam tubuh , sel punca ini dapat menggantikan sel-sel yang mengalami kerusakan atau kegagalan pada suatu organ . Itu sebabnya sel punca ini merupakan hal penting dalam kelangsungan hidup organisme .

            Pertanyaannya adalah " bagaimana sel punca itu dapat di hasilkan ? " dan " bagaimana sistem dari sel punca sendiri ? " . Okee ... yang pertama sel punca memiliki ragam yang dibedakan berdasarkan potensinya dan berdasarkan asalnya . Kalau berdasarkan potensinya sel punca terdiri dari totipotensi , pluripotensi , multipotensi dan unipotensi . Masing-masing memiliki potensi tersendiri sesuai dengan fungsinya masing-masing . Sedangkan berdasarkan asalnya , sel punca terdiri dari embrio , germinal , fetal , dewasa, dan kanker . Lalu kalau bicara soale sistemnya , sel punca sendiri akan mengalami pembelahan , sel baru akan ada yang berubah menjadi sel yang memiliki potensi sesuai kebutuhan dan akan ada yang tetap menjadi sel punca.

            Lalu untuk sifatnya , sel punca belum memiliki spesifikasi fungsi tetapi sel ini memiliki kemampuan yang multifungsi , dalam artian bisa menjelma menjadi sel-sel yang mengalami kerusakan dan memiliki fungsi sesuai dengan keadaannya .

Setelah kita mengenal sedikit tentang sel punca , . Selanjutkan kita akan mengenal sedikit tentang jantung . Kalau menurut KBBI( Kamus Besar Bahasa Indonesia ) jantung memiliki arti bagian tubuh yang menjadi pusat peredaran darah ( letaknya di dalam rongga dada sebelah atas ). Itu kalau berdasarkan KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia ) tapi kalau berdasarkan wikipedia , jantung adalah sebuah rongga , rongga organ berotot yang memompa darah lewat pembuluh darah oleh kontraksi berirama yang berulang . Dari kedua sumber yang terpercaya  tersebut yaitu KBBI ( Kamus Besar Bahasa Indonesia ) dan juga Wikipedia , keduanya sama-sama benar dalam mengartikan jantung . Lalu bisa saya simpulkan bahwa jantung adalah sebuah organ yang memiliki peran penting untuk menyebarkan darah lewat peredaran darah . Ke mana jantung akan menyebarkan darah ? Tentu saja keseluruh tubuh . Kenapa seluruh tubuh ? karena jika tidak seluruh tubuh , bagian yang tidak di aliri darah seperti merasakan mati rasa dan seakan akan bagian tersebut tidak bisa digerakan . Fungsi jantung tidk sekedar untuk menyebarkan darah kesuluruh tubuh, tetapi di dalam darah pasti ada yang namanya darah kotor . Jadi darah sebagai cairan yang membawa O2dari jantung dan mengambil CO2dari seluruh tubuh menuju ke jantung  , lalu jantung mencuci darah tersebut dan menyebarkan O2keseluruh tubuh , begitu juga seterusnya. Bisa dibayangkan sangat penting tugas dan tanggung jawab jantung . Jadi kalian semua yang membaca ini , terutama generasi muda , jauhkanlah tubuhmu dari segala yang akan membuat jantungmu bermasalah . Mungkin seperti kebiasaan mengabaikan menyikat gigi , tidur tidak teratur , emosi / stress , menghirup terlalu banyak polusi , pesimisme , perokok pasif , dan masih banyak lagi . Walaupun hal itu merupakan hal yang di anggap sepele di mata para generasi muda , tapi sekarang perhatika kebiasaan kebiasaan yang tadi saya sebutkan , supaya kalian benar benar bisa menjadi generasi muda yang berwawasan luas .

Para generasi muda , sadarkah kalian kalau kita membahas sel punca dan kita juga membahas jantung . Tapi apakah hubungan dari kedua aspek ini . Mari kita bahas bersama . Tadi kita sudah mengerti , kalau sel punca memiliki kemampuan untuk berubah menjadi sel yang mengalami kerusakan dan jantung juga rentang akan penyakit atau kerusakan yang tadi sudah sebutkan juga . Dari situlah muncul pertanyaan , " apakah kerusakan dari jantung dapat di sembuhkan dengn bantuan dari sel punca ?  " . menurut oponini saya , Bisa . Mengapadi lihat dari fungsinya sel punca sendiri bisa menggantikan sel -- sel yang mengalami kerusakan . Sebenarnya jawaban ini sunggguh sederhana , karena jika kita sudah mengenal, apa itu sel punca dan apa itu jantung. Kita bisa mengerti  bagaimana semuanya dapat terjawab dengan baik adanya.

Wahai generasi muda yang masih setia membaca artikel ini, semuanya akan lebih memahami dengan bukti yang asli pasti. Jika kita rajin akan membaca, di berita pernah ada yang menyiarkan tentang sel punca ini dengan jantung. Kasusnya seperti ini, jadi para peneliti di Massachusetts General Hospital dan Harvard Medical School berhasil menggunakan sel kulit manusia dewasa untuk menumbuhan jaringan fungsional jantung manusia. Hal ini menjadi landasan  untuk terjadinya proyek jantung baru dengan sel punca ini. Jadi para generasi muda yang sedang memerlukan donor jantung, tak perlu menunggu orang lain yang mendonorkan, karena itu akan memerlukan waktu yang lama. Tetaoi para generasi muda sudah mulai bisa untuk mencari penganti jantung manusia yaitu sel punca sendiri.

Lalu bagi kalian yang mengalami penyakit jantung di Indonesia, jangan khawatir. Mengapa ? karena PABDI ( Perhimpunan Dokter Spesialis Penyakit Dalam Indonesia ) berhasil menggunakan sel punca yang ada di sum -- sum tulang belakang sebagai obat bagi pasien yng memiliki penyakit serangan jantung. Penemuan ini di paparkan oleh Pakar Jantung PABDI ( Perhimpunan Dokter Spesialis Penyakit Dalam Indonesia ) Prof Teguh Santoso di Jakarta, pada hari kamis tanggal 30 ( tiga puluh )  bulan Oktober tahun 2008. Di kabarkan Pakar Jantung PABDI ( Perhimpunan Dokter Spesialis Penyakit Dalam Indonesia ) Prof Teguh Santoso telah menyembuhkan 15 pasien yang mengalami penyakit serangan jantung dengan sel punca tadi.

Sungguh luar biasa peran dari sel punca ini, coba kalau tadi Pakar Jantung PABDI ( Perhimpunan Dokter Spesialis Penyakit Dalam Indonesia ) Prof Teguh Santoso tidak punya wawasan yang tinggi tentang sel punca, mungkin 15 orang pasien atau bahkan lebih yang mengalami penyakit serangan jantung, nyawanya tak terselamatkan. Itulah pentingnya bagi kalian atau bahkan para generasi muda yang memiliki wawasan yang luas. Tapi sel punca ini memang diakui, kalau sel punca merupakan harapan baru yang ada di Dunia Kedokteran. Dengan fungsinya sangat flesibel, sebagai sistem perbaikan untuk menggantikan sel -- sel yang telah rusah demi kelangsung hidup organisme, dan saat sel punca membelah, sel baru yang akan tetap menjadi sel punca atau me jadi sel pengganti sesuai dengan  fungi yang ditempatkan.

Dari sel punca dan jantung ini, ada beberapa yang dapat para generasi muda pelajari. Seperti saat para generasi muda berada di dalam situasi yang sangat berbeda dengan tempat biasa kita tempati. Jadi kita harus bisa menjadi seperti sel punca, berganti menjadi pribadi yang mudah di terima di tempat tersebut atau mudah beradaptasi di manapun para generasi muda tempati. Dengan mudahnya para generasi muda untuk beradaptasi, akan mempermudah semua pekerjaan yang ada atau bahkan memperbaiki situasi di suatu tempat.

Yaa.. di artikel ini memang tidak selalu di melulukan membahas tentang materi yang sedang kita bahas, tapi bisa kita kaitkan apa yang kita bahas dengan kehidupan sehari-hari. Seperti kata guru saya, segala aktivitas yang kita jalankan harus bisa reflesikan sehingga selalu ada pelajaran yang dapat di ambil dari aktivitas tersebut. Nah,.. aktivitas membuat artikel ini supaya tidak hanya angin berlalu saya kaitkan materi yang sedang di bahas dengan kehidupan kita sehari- hari. Walau sedikit aneh, tapi menurut saya ini merupakan sesuatu yang unik dan baik untuk di jalanni. Karena kita dapat melihat nilai -- nilai kehidupan yang tersirat dalam artikel ini atau media yang lain.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun