Mohon tunggu...
Nugroho Andi Rama
Nugroho Andi Rama Mohon Tunggu... -

Manusia biasa yang selalu ingin berbagi cerita http://9ethuk.wordpress.com/

Selanjutnya

Tutup

Catatan

Salah Apa Uang Receh?

19 Oktober 2012   23:55 Diperbarui: 24 Juni 2015   22:37 288
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sering aku liat, jika ada orang saat naik kendaraan di bus atau angkutan. Tidak sengaja uang recehnya jatuh? apa yang dilakukan orang tsb? sebagian besar yang aku liat cuek, merasa malu mengambil lagi. Atau paling tidak sekedar formalitas 'mencari tanpa ada niat menemukan. Seakan malu mengambil uang receh. Apa salah uang receh?

Bahkan di jakarta, sekedar untuk parkir. Kita malu kasih uang parkir 500 rupiah. Orang pun akhir mematok nilai minimal buang hajat di tenpat umum adalah 500 rupiah, kalau belum naik. bahkan di jakarta bakal disahkan aturan untuk menaikkan sewa parkir. Makin langkalah uang receh. Apa salah uang receh?

Ehmm, sepengetahuanku, minimarket yang masih menghargai uang receh adalah minimarket hari hari. Di minimarket itu bahkan uang kembalian 25 rupiah juga masih ada dan diberikan dan minimarketnya menyetok uang receh tsb. Aku masih menyimpan uang 25rp kembalian dari minimarket tsb di dompetku. Hehehe.

Sebenarnya apa bedanya uang 50rb yang terdiri dari :
1 lembar uang 50rb
2 lembar 20 dan 1 lembar 1rb
5 lembar 10rb
10 lembar 5rb
.........
........
100 keping uang 500an
500 keping uang 100an
........
........

Sama sama manusia, tapi yang satu naik camry satunya naik bajay. Seakan akan lebih mulia yang naik camry. Padahal sama sama manusianya. kalau yang naik bajay pencopet maka bakal digebukin orang banyak hingga dibakar. Jika yang naik mercy korupsi, bakal di kawal puluhan polisi dan dimasukkan ke 'hotel' prodeo.

Maka menjadi masuk logika jika Islam mengajarkan kita bahwa yang paling mulia disisi Alloh adalah tingkat ketaqwaan. Siapapun atribut fisik orang tsb.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun