BANJARNEGARA -- Belasan anggota Saka Bhayangkara Banjarnegara terima penghargaan dari Kapolres AKBP Nona Pricillia Ohei, Rabu (1/8). Penghargaaan tersebut diberikan terkait keberhasilan Saka Bhayangkara Banjarnegara, membawa pulang 3 Piala pada kegiatan Perkemahan Saka Bhayangkara Kwartir Daerah Jawa Tengah sepekan yang lalu.
Adapun 3 piala yang berhasil dibawa pulang oleh kontingen Banjarnegara yakni, Juara 1 Ketertiban Masyarakat Putra, Juara Harapan 1 K3 Perkemahan Putra, Juara Harapan 1 K3 Perkemahan Putri.
Dalam sambutannya Kapolres AKBP Nona Pricilia Ohei menyampaikan ucapan selamat dan berpesan kepada anggota Saka Bhayangkara yang telah berprestasi untuk terus menjadi kader ketertiban di masyarakat.
"Kami ucapkan selamat kepada Saka Bhayangkara sudah meraih prestasi membawa nama harum Banjarnegara  di tingkat Polda Jawa Tengah. Anggota Saka Bhayangkara adalah kader dan mitra jajaran Kepolisian, diraihnya prestasi ini merupakan bukti pembinaan kader ketertiban masyarakat yang baik," paparnya.
Di lain pihak Aiptu Sukadi selaku Pamong Saka Bhayangkara berharap, ke depan pembinaan Pramuka Bhayangkara harus mendapat perhatian lebih, baik dari Kepolisian dan Gerakan Pramuka setempat.
"Potensi dan sumber daya kita sudah bagus, tinggal penataan program dan pembinaannya diatur supaya adik-adik Pramuka ini terarah untuk kegiatan yang positif", ujar beliau.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI