Mohon tunggu...
Rizwanda
Rizwanda Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

mengingat itu berat, makanya ditulis aja

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Artikel Utama

Nyulo, Tradisi Mencari Udang dan Kepiting di Malam Hari

25 Juni 2024   17:49 Diperbarui: 27 Juni 2024   21:43 169
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
ilustrasi: Tangkapan kepiting. (Foto via KOMPAS.ID)

Belitung, sebuah pulau indah di Indonesia, tidak hanya dikenal dengan pantai-pantai pasir putihnya yang menakjubkan dan batu granit yang megah. Di malam hari, di balik gemerlap bintang, terdapat sebuah tradisi yang menarik dan unik yang disebut nyulo. 

Tradisi ini merupakan sebuah kegiatan mencari udang dan kepiting menggunakan senter dan tanggok, kegiatan yang biasanya dilakukan penduduk pesisir Pulau Belitung pada saat malam ketika air laut sedang surut.

Keunikan Tradisi Nyulo
Nyulo bukan sekadar kegiatan mencari makanan laut, tetapi sebuah sebuah tradisi yang telah diwariskan turun-temurun di komunitas pesisir Belitung. Kegiatan nyulo kini juga menjadi salah satu mata pencaharian  tambahan bagi sebagian masyarakat pesisi belitung. 

Nyulo juga menjadi kegiatan rekreasi atau pelepas penat bagi sebagian orang yang suntuk akan hingar bingar kehidupan. 

Para nelayan nyulo memasuki perairan gelap dengan senter sebagai pandu, mencari tanda-tanda keberadaan udang dan kepiting yang bersembunyi di antara pasir.


Persiapan dan Peralatan
Sebelum memulai nyulo, nelayan menyiapkan peralatan seperti senter kepala dan tanggok. Tanggok yang digunakan nelayan terbagi menjadi dua jenis yakni tanggok udang dan tanggok kepiting, perbedaan jenis tanggok ini didasari oleh perbedaan jenis buruan yang akan ditangkap. 

Tanggok udang memiliki pola jaring yang lebih kecil agar udang tidak bisa lolos saat ditangkap, sedangkan tanggok kepiting memiliki pola jaring yang lebih besar dan menggunakan bahan jaring atau nilon yang lebih tebal agar tidak mudah rusak terkena capit kepiting. 

Petualangan Malam di Pesisir Belitung
Saat matahari terbenam dan kegelapan mulai menyelimuti pesisir Belitung, nelayan nyulo memulai perjalanan mereka menuju lokasi yang dipilih dengan cermat. 

Mereka melangkahkan kaki di antara air laut yang sedang surut atau menjelajahi tepi laut mencari tempat-tempat di mana udang dan kepiting sering berkumpul.

desawisatabelitung.com
desawisatabelitung.com

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun