Putaran kedua Qatar Total Open 2023 menelan korban empat juara Grand Slam Victoria Azarenka, Sofia Kenin, Jelena Ostapenko dan Petra Kvitova tersingkir di R16.
Victoria Azarenka yg juara australia terbuka 2012 dan 2013 terhenti langkahnya ditangan juara olimpiade Tokyo 2020, petenis Swis Belinda Bencic.
Seperti di final Abu Dhabi, Bencic yg terlambat panas kalah telak 1-6 di set pertama, kemudiang menang tie break 7(7)-6(4) di set kdua dan menang 6-4 diset ketiga.
Juara australia terbuka 2020 petenis AS Sofia Kenin menyerah kalah pada unggulan 8 etenis Rusia Veronika Kudermatova dua set langsung 6-2 dan 7-5.
Unggulan dua petenis AS Jessica Pegula menghentikan langkah juara french open 2017 Jelena Ostapenko asal Latvia dalam partai rubber set 6-2, 2-6, dan 7-5.
Petenis AS lain Coco Gauf(4) juga berhasil menjungkalkan juara Grand Slam (wimbledon 2011 dan 2014) petenis Ceko Petra Kvitova.
Set pertama Gauf menguasai permainan dg mematahkan satu dervis Kvitova, untuk menang cukup mudah 6-3.
Di set kedua Kvitova memberikan perlawanan dg mempertahankan enam servisnya untuk membuat skor 6-6.
Di fase tie break, kembali Kvitova membuat skor sama 6-6. Namun pada posisi Kvitova servis Gauf berhasil mencuri poin dan dg servis ditangan menutup pertandingan dg skor akhir 6-3, 7(8)-6(6).
Pada pertandingan lain unggulan pertama dan juara bertahan Iga Swiatek melibas petenis AS Daniele Rose Colins dg skor telak 6-0 dan 6-1.