Mohon tunggu...
Nabila Putri Dwi Wardani
Nabila Putri Dwi Wardani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya

Saya adalah mahasiswa S1 Gizi Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya. Membaca novel merupakan hobi yang sering saya lakukan saat akhir pekan.

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Cara Menghitung Kebutuhan Kalori per Hari

1 Oktober 2023   21:05 Diperbarui: 1 Oktober 2023   21:15 166
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Kebutuhan kalori atau kebutuhan energi dapat dihitung menggunakan rumus :

Kebutuhan energi = BMR x Aktivitas fisik

BMR merupakan singkatan dari Basal Metabolic Rate, yang merupakan kebutuhan minimal energi yang diperlukan saat proses tubuh vital (system peredaran darah, pernapasan, metabolisme sel, mempertahankan suhu tubuh, dan mempertahankan tonus otot).

BMR dapat dihitung menggunakan teori Harris – Benedict dengan rumus :

A. Bagi laki-laki

BEE = 660 + (13,7 x BB) + (1,5 x TB) – (6,8 x Usia)

B. Bagi Wanita

BEE = 665 + (9,6 x BB) + (1,7 x TB) – (4,7 x Usia)

Setelah mendapat angka hasil perhitungan BMR, langkah selanjutnya adalah menentukan aktivitas fisik. Aktivitas fisik digolongkan menjadi empat, yaitu :

  • Sangat ringan. Contohnya seperti tidur, berbaring, bersandar, memancing, bermain kartu.
  • Ringan. Contohnya seperti berjalan santai di rumah, kantor, atau pusat perbelanjaan, Latihan peregangan dengan lambat, memanah, menembak, golf, berkuda.
  • Sedang. Contohnya seperti berjalan cepat pada permukaan rata, mencuci mobil, berkebun, memindahkan beban ringan, bulutangkis, dansa, tenis meja, bowling.
  • Berat. Contohnya seperti mendaki bukit, berjalan dengan membawa beban dipunggung, jogging, menggendong anak, pekerjaan dengan beban berat, bersepeda dengan lintasan menanjak, sepak bola.

Angka aktivitas fisik dapat dilihat melalui faktor berikut ini :

  • Sangat ringan

Laki-laki = 1.30

Wanita = 1.30

  • Ringan

Laki-laki = 1.65

Wanita = 1.55

  • Sedang

Laki-laki = 1.76

Wanita = 1.70

  • Berat

Laki-laki = 2.10

Wanita = 2.00

Contoh menghitung kebutuhan kalori

Kasus 1

Nn. B adalah Perempuan berumur 26 tahun dengan tinggi badan 150 cm dan berat badan 62 kg. Setiap harinya Nn. B melakukan aktifitasnya sebagai pelayan restoran. Berapa kebutuhan  kalori per hari Nn. B?

Diketahui

Usia = 26 tahun

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun