Mohon tunggu...
2330022065 SELA WATI
2330022065 SELA WATI Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Halo... perkenalkan nama saya Sela Wati. biasa dipanggil Sela. hobi saya yaitu membaca buku dan menonton film

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mengenal Program Studi Ilmu Gizi

1 November 2022   19:18 Diperbarui: 1 November 2022   19:27 157
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Program studi ilmu gizi merupakan bidang ilmu yang mempelajari tentang pentingnya nutrisi pada kehidupan manusia, berhubungan antara diet dan gaya hidup, pemahaman tentang asupan/makanan yang mengandung nutrisi tinggi dan pola makan yang sehat. 

Kita juga dapat mempelajari cara pemprosesan makanan, penyimpanan, serta metode pemasakan. Ilmu gizi ini juga dapat diartikan sebagai sesuatu yang mempengaruhi adanya proses perubahan pada setiap makanan yang masuk ke dalam tubuh, bisa mempertahankan tubuh untuk tetap sehat.

Dalam jurusan gizi ini kita bisa menjadi tenaga ahli gizi di banyak sektor seperti merencanakan menu pasien, memperhitungkan kandungan gizi dari menu yang akan dibuat. Di perusahaan industri makanan dan minuman juga membutuhkan ahli gizi dan menganalisis kandungan gizi dari produk yang dihasilkan. Selain itu kita juga bisa membuka usaha, seperti usaha catering. 

Mungkin sebagian orang akan berpikir jika jurusan ilmu gizi ini hanya belajar tentang cara memasak. Namun, kenyataan nya tidak hanya tentang memasak, tetapi dalam ilmu gizi ini kita akan belajar mengecek makanan dan minuman dengan kesehatan dan penyakit tubuh pada pasien.

Jurusan ini sangatlah menarik. karena kita akan belajar tentang pertumbuhan manusia, produktivitas, serta kualitas kesehatan tubuh. Kita juga dapat belajar tentang berbagai jenis penyakit, ilmu dasar patofisiologi serta anatomi fisiologi dan kaitannya dengan interaksi makanan, organ tubuh, obat-obatan dan kimia. 

Bahkan saking luasnya kita juga mempelajari tentang psikologi, mikrobiologi, kimia pangan, biokimia, sosiologi hingga ekonomi. Jadi sangat luas sekali pengetahuan yang kita dapat di ilmu gizi.

Yang tidak kalah pentingnya yaitu prospek kerja dari jurusan ilmu gizi ini juga sangat luas. Setelah lulus dari ilmu gizi, kita akan mendapat gelar SGz. Banyak sekali prospek kerja yang bisa kita ambil. Mulai dari bekerja menjadi konsultasi gizi, bekerja di rumah sakit (instalasi gizi), menjadi BPOM, menjadi dosen/pengajar. 

Serta perusahaan-perusahaan yang bergerak di food industry atau bisa mengembangkan usaha sendiri seperti catering dengan menyesuaikan pola hidup sehat atau untuk mengatur diet.

Jadi menurut saya jurusan ilmu gizi adalah jurusan yang terbaik. Jurusan yang sangat bermanfaat dan disukai banyak orang. Tentunya jurusan ini akan menjadi jurusan yang paling dicari untuk masa mendatang.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun