Di era RI 4.0 saat ini, perspektif dan inovasi sangat urgen untuk dimiliki para guru dalam menyentuh tiga kecakapan siswa yang mesti dipenuhi sekaligus: mentalitas yang tangguh mewakili etos kerja siap bersaing, kecakapan nalar tingkat tinggi berorientasi inovasi dan problem solving yang berbasis digitalisasi mewakili skill-kognitif, dan nilai kebijaksanaan sebagai benteng mewakili kepribadian/karakter.
Kita rasanya tak pernah membayangkan, bahwa gambaran kehidupan masa depan begitu cepat berubah dalam waktu yang singkat. Anak-anak yang lahir di era ini yang diidentifikasi sebagai generasi Z disebut-sebut sebagai diskontinum generation atau generasi yang tercerabut dari akar generasi sebelumnya lantaran perubahan berlangsung begitu cepat. Satu-satunya tugas generasi kita (Gen. Y & X) yang tersisa adalah menciptakan bantalan adaptasi yang cukup untuk generasi akan datang.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H