sumber foto; Fecebook Jilboobs.com
“Hai Nabi, Katakanlah kepada isteri-isterimu, anak-anak perempuanmu & isteri-isteri orang mukmin: “Hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka”. Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah utk dikenal, karena itu mereka tak di ganggu. & Allah adalah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.” (QS. Al-Ahzab: 59).
Inilah dasar dimana wanita muslim dianjurkan untuk berjilbab dan mengenakan jilbab. namun baru baru ini perdebatan mengenai jilbab ramai diperbincangkan dimedia social setelah muncul Sebuah akun Facebook bernama Jilboobs Community hadir pada 25 Januari 2014. Dan hinggah saat ini tepat tanggal 11 agustur 2014 jam 11.20 wita Jilboobs Community mendapat 18.505 likes.
Fenomena JILBOOBS memang mulai marak dikalangan wanita indonesia saat ini dimana dimana sebagaian wanita pengguna jilbab pada umumnya mengenakan jilbab namun disisi lain menonjolkan aurat seorang wanita dengan menggunakan pakaian yang memperlihatkan lekuk dan bentuk payudaranya, Pakaian yang ketat serta celana yang ketat dengan Jilbab diatas kepala supaya terlihat seksi adalah bukan merupakan hakikat jilbab yang sebenarnya.
Karena adalam berjilbab hendaknya yang ditutup adalah Kepala ,payudara, Muka, namun disisi lain sebagaian ulama berpendapat penggunaan Jilbab hendaknya cukup hanya menutup kepala dan Payudara.
Namun fenomena JILBOOBS yangberasal dari kata jilbab dan boobs alias dada wanita. Yang ditujukan kepadah wanita Muslimah yang mengenakan jilbab yang hanya menutupi kepalanya namun menggunakan pakaianketat yang memperlihatkan bentuk lekuk payudaranya.Penulis sendiri sangat tidak setuju Fenomena JILBOOBS karena penggunaan jilbab yang baik adalah yang menutup kepala dan dada, karen aitu wanita muslimah yang baik adalah wanita yang mampu menjaga auratnya.
Pengertian Jilbab.
Menurut Wikipedia Secara etimologis jilbab berasal dari bahasa arab jalaba yang berarti menghimpun atau membawa.Istilah jilbab digunakan pada negeri-negeri berpenduduk muslim lain sebagai jenis pakaian dengan penamaan berbeda-beda Di Iran disebut chador, di India dan Pakistan disebut pardeh, di Libya milayat, di Irak abaya, di Turki charshaf, dan tudung di Malaysia, sementara di negara Arab-Afrika disebut hijab.
Beberapa manfaat ilmiah berjilbab
Pertama.dengan menggunakan jilbab maka kulit dibagian wajah dapat dilindungi dari bahaya sinar ultra violet matahari secara langsung yg bisa mengakibatkan kerusakan kulit pada wajah seperti misalnya kanker kulit ,sunburn atau kulit terbakar dan pada umumnya sinar ultra violet ini mulai terjadi antara pukul 10 pagi sampai 4 sore, karna itu bagi anggota Polwan yg ditempatkan pada bagian lalu lintas jalan mungkin ada baiknya menggunakan jilbab jika akan turun kejalan mengatur lalu lintas.selain Penelitian menunjukkan kanker kulit biasanya disebabkan oleh sinar Ultra Violet (UV) yang menyinari wajah, leher, tangan, dan kaki. Kanker ini biasanya mudah menyerang bagi wanita karna daya tahan tubuh seorang wanita lebih lemah dibandingkan pria dan karna itu berjilbab bisa melindungi anda dari bahaya sinar ultra violet
Kedua berjilbab dapat juga melindungi salah satu mahkota bagi wanita yaitu rambut dari bahaya debu, sinar UV dan polusi, yg bisa membahayakan dan menyebabkan rambut mengalami kerusakan seperti kusam, berubah warna, dan pecah
ketiga dengan berjilbab juga bisa mencegah kontaminasi dari virus berbahaya karna itu ada beberapa pekerjaan yg mewajibkan pekerjanya memakai penutup kepala. Misalnya perawat, pekerja di restoran atau rumah makan, dan lain-lain
keempat berjilbab juga bisa mencegah proses Penuaan berdasarkan hasil penelitian Penyebab utama gejala penuaan adalah sinar matahari. Meskipun Sinar matahari memang penting bagi pembentukan vitamin D namun bahaya akan timbul jika kita terkena sinar matahari diatas jam 10 pagi.karna sinar matahari dapat merangsang melanosit (sel-sel melanin) dan ketika sel sel melanin keluar maka akibatnya rusaklah jaringan kolagen dan elastin. Karna Jaringan kolagen dan elastin sangat berperan penting dalam menjaga keindahan dan kelenturan kulit.
kelimah menggunakan Jilbab adalah kewajiban bagi setiap muslimah.
Keenam berjilbab bisa melindungi seorang wanita dari pelecehan seksual karen mampu menutup auratnya dengan baik sehingga pria hidung belang tak bisa menatapnya dan bisa membuat niat seorang pelaku pelecehan seksual tidak tertarik untu melakukan aksinya
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H