Mohon tunggu...
SYAHIRUL ALEM
SYAHIRUL ALEM Mohon Tunggu... Pustakawan - Pustakawan & Owner El-Tsa Collection

hobi Menulis & Berkebun Profesi Pustakawan dan Owner El-Tsa Collection

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Liburan Akhir Tahun, Ikon Wisata Literasi dan Literasi Wisata

25 Desember 2023   08:12 Diperbarui: 25 Desember 2023   17:09 124
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Liburan selalu dimanfaatkan untuk plesir mencari tempat-tempat yang indah untuk sekedar menghilangkan penat rutinitas hidup yang terkadang menyulut  hati dan pikiran. 

Liburan akhir tahun selalu terkait denga liburan Nataru, di Negara-negara barat biasanya momentum seperti ini adalah hari berkumpul dan berlibur bersama keluarga. 

Sebuah narasi yang di filmkan secara berseri dalam film Hollywood "Home Alone" merupakan inspirasi bagi keluarga yang sedang berlibur saking terburu-burunya dan  asyiknya sampai lupa ada keluarganya yang ketinggalan di rumah sendirian.

Di Indonesia momentum cuti bersama merupakan momentum yang dinantikan untuk meramaikan tempat-tempat wisata, berkah di balik semua itu adalah membanjirnya wisata lokal dan tempat wisata baru di berbagai kota serta resto-resto yang menjual berbagai makanan khas. 

Efeknya sangat besar dalam perputaran ekonomi di Indonesia untuk memacu pertumbuhan ekonomi nasional. Bayangkan bila berjuta-juta rakyat Indonesia membelanjakan uangnya untuk berwisata sehingga mampu mendokrak pertumbuhan konsumsi akhir tahun  di Indonesia.

Makin ramainya  tempat  wisata berawal dari keputusan pemerintah  tentang cuti bersama untuk menggairahkan wisata domestik sekaligus sebagai investasi psikologis bagi masyarakat untuk sekedar merefresh diri dari rutinitas. 

Bagi pegawai sebagai insentif libur sehingga saat bekerja dalam rutinitas bisa lebih produktif lagi. wisata dalam bentuk keindahan panorama beserta  rekreasi kuliner adalah suatu yang sudah umum dan sampai saat ini masih banyak peminatnya bahkan masing-masing tempat wisata juga menawarkan ciri khasnya masing-masing.

Memanfaatkan momentum ramainya tempat-tempat wisata pada saat liburan akhir tahun yaitu dengan menjadikan tempat wisata sebagai bagian dari literasi wisata. 

Literasi wisata disini  merupakan kegiatan berwisata yang menambah pengalaman maupun pengetahuan bagi para pengunjung wisata tersebut untuk menambah wawasan literasinya. 

Literasi wisata tidak harus identik dalam bentuk buku-buku yang berjejer bagai perpustakaan keliling yang ada di tempat-tempat wisata tersebut. 

Literasi bisa juga berisi papan berupa plakat besar yang bertuliskan berbagai pengetahuan yang ada di tempat wisata tersebut semisal adalah wisata pantai bisa di tulis seberapa luas bibir pantai, aneka botani yang hidup di pantai tersebut, syukur-syukur terdapat bangunan museum yang terdapat berbagai literasi digital tentang pantai tersebut maupun berbagai kegiatan yang mendukung ikon pantai tersebut.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun