Mohon tunggu...
Ram Tadangjapi
Ram Tadangjapi Mohon Tunggu... Wiraswasta - Cuma senang menulis

Kutu Buku, Penggila Film, Penikmat Musik

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Resensi Film Nicholas Nickleby (2002)

9 Oktober 2018   18:42 Diperbarui: 9 Oktober 2018   19:09 574
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(sumber: www.rottentomatoes.com)

Weakness is tiring, but strength is exhausting.

Setelah ayahnya meninggal akibat depresi, Nicholas Nickleby (Charlie Hunnam) membawa Kate adiknya (Romola Garai) dan ibunya (Stella Gonet) menemui paman mereka Ralph Nickleby (Christopher Plummer) dengan maksud meminta bantuan dan perlindungan. Sang paman kemudian memberikan pekerjaan ke Nicholas sebagai asisten Mr. Wackford Squeers (Jim Broadbent) seorang pemilik sekaligus pengajar sebuah sekolah, sementara Kate dijanjikan akan dicarikan pekerjaan yang sesuai untuknya.

Nicholas kemudian mengikuti Mr. Wackford ke sekolahnya dan tinggal disitu untuk membantu Mr. Wackford. Ia kemudian akrab dengan seorang remaja pincang bernama Smike (Jamie Bell) yang dipekerjakan sebagai tukang bersih-bersih di sekolah sekaligus melayani kebutuhan Mr. Wackford dan keluarganya. Semakin lama Nicholas mengetahui cara Mr. Wackford dan keluarganya dalam memperlakukan siswanya serta bagaimana mereka sering memperlakukan buruk Smike.

Sementara itu Kate ternyata dimanfaatkan oleh pamannya untuk menjadi umpan untuk menarik perhatian para kolega bisnisnya, meskipun Kate mencoba melawan namun ia tak mampu mengalahkan kekuasaan pamannya. 

Nicholas yang melarikan diri dari sekolah tempatnya bekerja bersama Smike kemudian menemui adik dan ibunya, ia kemudian mendapatkan info tentang kelicikan pamannya serta bagaimana pamannya selalu menjadikan adiknya sebagai umpan. Melalui bantuan rahasia dari Newman Noggs ( Tom Courtenay) yang merupakan asisten pamannya, Nicholas kemudian mencoba memperbaiki kehidupan keluarganya sekaligus mencoba melindungi keluarganya dari niat jahat pamannya.

Nicholas kemudian bertemu dan jatuh cinta pada Madeline Bray (Anne Hathaway) seorang pelukis cantik yang harus merawat ayahnya yang sedang sakit. 

Hubungan antara Nicholas dan Madeline kemudian diketahui oleh pamannya yang kemudian merencanakan sesuatu untuk menghancurkan Nicholas, bahkan sang paman juga berkomplot dengan Mr. Wackford untuk menculik Smike dari keluarga Nicholas. Rentetan peristiwa tersebut memacu Nicholas untuk tetap kuat melawan kelicikan sang paman yang kemudian membawanya mengetahui sebuah rahasia yang tak terungkap tentang pamannya dan Smike.

Jamie Bell dan Charlie Hunnam (sumber: www.pinterest.com)
Jamie Bell dan Charlie Hunnam (sumber: www.pinterest.com)
Film ini diadaptasi dari salah satu novel klasik karya Charles Dickens, untuk kursi sutradara serta penulis skenario dipegang oleh Douglas McGrath yang pernah masuk nominasi Oscar untuk kategori penulis skenario terbaik lewat film Bullets Over Broadway di tahun 1995. Douglas McGrath mampu merangkai setiap cerita dengan baik bahkan scene-scenenya meskipun terlihat sederhana namun mampu mengharu-biru, ritmenya juga mengalir dengan baik sehingga mudah diikuti jalan ceritanya.

Akting para cast-nya juga cukup baik, Charlie Hunnam mampu memainkan karakter Nicholas Nickleby yang kuat dan tabah dengan apik, Jamie Bell juga tampil menawan sebagai Smike yang setia kawan dan penuh penderitaan. Dua karakter antagonis berhasil diperankan dengan menawan oleh dua aktor peraih Oscar, Christopher Plummer sebagai sang paman yang licik dan Jim Broadbent sebagai Mr. Wackford si guru kejam.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun