Mohon tunggu...
Della Anna
Della Anna Mohon Tunggu... Blogger,Photographer,Kolumnis -

Indonesia tanah air beta. Domisili Belanda. Blogger,Photographer, Kolumnis. Berbagi dalam bentuk tulisan dan foto.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Info Seks: Masturbasi Pakai Mentega

5 Maret 2016   20:28 Diperbarui: 4 April 2017   17:33 3434
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="images; www.sobatask.net, www.health.detik.com"][/caption]''Papa, mentega ini bisa pake untuk masturbasi ya?''

Glek, gubraaak! Semua kuping dan wajah yang mendengar merah seperti kepiting rebus, semua mata yang melihat melotot sampai mau keluar dan semua mulut menganga terbuka.

Ucapan di atas diucapkan oleh bocah lelaki usia belum lagi 9 tahun (kira-kira) kepada ayahnya, ketika ia memegang produk mentega. Terjadi pada salah satu supermarket Lidl di Belanda. Yang menyaksikan bukan hanya kami yang sedang berbelanja, namun disaksikan pula oleh keluarga dari bocah tersebut, ada ayah, ibu, kakak perempuan yang kira-kira usia 12 tahun, adik yang masih sekira 5 tahun dan oma serta dua orang sanak famili. So, inilah tragedi belanja dihari sabtu akhir pekan. Siapa menyangka ucapan ini keluar dari mulut seorang bocah yang masih ingusan?

Saya sekarang bertanya pada anda pembaca, apa yang anda pikirkan dengan ucapan bocah di atas?

Kita semua boleh berargumentasi macam-macam untuk peristiwa ini, dari yang positif sampai yang negatif bahkan sampai mencaci secara bergumam. Sama seperti reaksi masyarakat Indonesia ketika kasus murid sekolah lanjutan pertama melakukan aksi mesum di sebuah hotel, dan menyebar bebas di kanal youtube, efbe dan jejaring media sosial lainnya seperti blog pribadi dan sebagainya. Pembicaraan tak habis-habisnya sampai detik hari ini. Ramai-ramai dunia anak-anak kena hantam tanpa sedikitpun perlindungan untuk mereka. Semua berlomba mencari keuntungan dan tendensius negatif menghadapi tingkah remaja Indonesia menyoal ''seks.''

Kalau kita buka youtube, klik kata kunci ''mesum, bocah mesum, seks anak sekolah.'' Jangan heran, karena daftar yang muncul akan panjang. Tinggal pilih saja untuk melampiaskan rasa ingin tahu seperti apa videonya. Tetapi saya peringatkan video-video itu semua tidak ada nilainya. Hanya memancing pemirsa youtube untuk meraih rating.

Gambaran dua dunia berbeda, modern dan agamis yang kental dengan kultur adat istiadat

Kita selalu memiliki pemikiran secara copy bahwa kultur kehidupan masyarakat modern di negara yang sudah maju itu selalu rusak dan tidak bermoral. Karena kita memahami dengan juga copy bahwa kehidupan orang-orang barat itu minim moral dari etiket sopan santun. Bebas seks dan dini hidup mandiri tanpa tanggung jawab.

Dan di negara maju memiliki opini (bukan copy), bahwa masyarakat negara belum berkembang, masih berkembang itu masih naif (sederhana). Oleh karena faktor agama dan kaitannya dengan kultur adat istiadat sangat kental mempengaruhi cara kehidupan mereka baik tingkah laku dan juga kata-kata dalam komunikasi.

Nah, ternyata dari dua gambaran di atas yang saya coba paparkan kepada pembaca. Pemahaman generasi muda pada negara belum maju dan sedang berkembang dengan negara maju, ternyata memiliki satu pakaian yang sama namun warnanya berbeda.

Untuk negara belum berkembang dan sedang berkembang pehamanan tentang ''apa itu seks serta pendidikannya'' dengan negara maju terletak pada komunikasi penyampaian yang juga dipengaruhi oleh faktor-faktor individuil dan pengaruh lingkungan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun