Tanah Karo.  Minggu 11/06/2023.  Serda Darmanta Perangin-angin sebagai Babinsa Koramil 02/Tigapanah Kodim 0205/Tanah Karo  diperintahkan oleh Danramil Kapten Inf Judika Naibaho pada hari ini (11/06) untuk melaksanakan Komunikasi Sosial Pengamanan Ibadah Kebaktian Minggu dan imbauan menjaga kemanan dan ketertiban lingkungan, menjaga kebersihan lingkungan juga menghindari dan menjauhi Narkoba dengan sasarannya adalah warga desa binaan juga sedang melaksanakan ibadah  minggu di GBKP Tigapanah  (Gereja Batak Karo Protestan)  Jl. Suka Desa Tigapanah Kecamatan Tigapanah Kabupaten Karo-Sumut, untuk menciptakan lingkungan yang kondusif, sehat dan bebas wabah penyakit juga bersih dari peredaran Narkoba.
Kapten Judika Naibaho Danramil 02/Tigapanah menerangkan tentang kegiatan tersebutbahwa kegiatan Komsos Pengamanan Ibadah Kebaktian Minggu di Wilayah Binaan ini sudah menjadi tugas dan kewajiban sebagai Para Babinsa, kegiatanpun sambil imbauan imbauan menjaga kemanan dan ketertiban lingkungan, menjaga kebersihan lingkungan juga menghindari dan menjauhi Narkoba.
Para Babinsa juga diperintahkan dalam pengamanan kebaktian dengan serius dan sopan santun, serta dalam imbauan mengunakan pendekatan bersilaturahmi penuh keakraban untukmenciptakan rasa nyamanwarga binaansaat melaksanakan ibadah, dengan harapan warga beribadah khidmat, aman dan nyaman, juga menciptakan wilayah binaan yang bersih dari peredaran Narkoba
Pengaman Ibadah Kebaktian Minggu tetap dilaksanakan para Babinsa di seluruh wilayah jajaran Kodim 0205/TK sambil imbauan menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, menjaga kebersihan lingkungan serta tetap merapkan protokol kesehatan dalam ruangan tertutup, juga mengajak warga agar membasmi tempat berkembang biaknya nyamuk Aedes Aegypti penyabab demam berdarah,maupun menolak masuknya atau beredarnay Narkoba di wilayah binaan . (Bayu.W GATUBIMA)
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI