Mohon tunggu...
Sendi Sendi
Sendi Sendi Mohon Tunggu... karyawan swasta -

dari Bangka Belitung

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Artikel Utama

Indahnya Replika Shwedagon Pagoda di Taman Alam Lumbini, Berastagi

21 Juni 2013   15:03 Diperbarui: 24 Juni 2015   11:38 3435
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption id="attachment_250383" align="alignnone" width="545" caption="(dokumen pribadi)"][/caption] Taman alam Lumbini terletak di desa Tongkoh, Berastagi Sumatera Utara.  Untuk mencapai lokasi ini dari bandara Polonia saya naik ojek motor menuju simpang pos di Jl Jamin Ginting dengan membayar ongkos 15rb rupiah. Di simpang pos ini dapat kita jumpai mobil-mobil angkutan umum rute Medan-Berastagi-Kabanjahe. Saya menggunakan jasa Sumatera Transport (Sutra) untuk menuju lokasi. Jenis mobinya adalah ELF seperti mobil travel Jakarta-Bandung yang dapat diisi sekitar 15-20 penumpang. Bedanya angkutan Medan-Berastagi ini tidak menggunakan Ac. Di sepanjang perjalanan kita akan disuguhi pemandangan alam yang indah dengan hawanya yang sejuk. Didalam mobil sendiri kita bisa menikmati lagu-lagu Batak dengan layar lcd 12 in yang diputar selama perjalanan. Sekitar 1,5 jam perjalanan sampailah saya di simpang Tongkoh dengan membayar ongkos 10rb rupiah saja. Dari simpang Tongkoh ini kita bisa melanjutkan dengan naik angkot atau berjalan kaki sekitar 500 meter untuk mencapai Taman alam Lumbini. [caption id="attachment_250389" align="alignnone" width="545" caption="dokumen pribadi"]

13717995371644020706
13717995371644020706
[/caption] [caption id="attachment_250393" align="alignnone" width="545" caption="Suasana didalam ELF (dokumen pribadi)"]
1371799785402104938
1371799785402104938
[/caption] [caption id="attachment_250399" align="alignnone" width="545" caption="dokumen pribadi"]
13718010701252200306
13718010701252200306
[/caption] [caption id="attachment_250400" align="alignnone" width="545" caption="dokumen pribadi"]
13718012921979313989
13718012921979313989
[/caption]
13720443461333233593
13720443461333233593
Di sekitar pagoda terdapat banyak sekali kebun strowberry dan sayuran yang tumbuh dengan subur. Sebelum masuk ke kawasan pagoda, kita harus lapor dulu di pos satpam yang terletak disamping gerbang masuk. Dan untuk masuk ke dalam kita tidak perlu membayar alias gratis. Bangunan pagoda ini merupakan replika dari Shwedagon pagoda yang ada di Myanmar. Dengan ornamen yang khas dan warnanya yang keemasan, bangunan pagoda ini terlihat begitu indah dan sangat megah. Pagoda ini sendiri adalah tempat ibadah untuk yang beragama Budha. Tapi untuk menikmati indahnya pagoda dari luar dan dalam bangunan, semua orang boleh masuk. Sebelum masuk kita harus melepas alas kaki dan meletakkannya di rak yang telah disediakan disamping pintu masuk. Di samping bangunan pagoda juga terdapat taman dengan bunga-bunga yang bermekaran dan patung-patung yang menambah indahnya pagoda di Taman Alam Lumbini ini. [caption id="attachment_250402" align="alignnone" width="545" caption="Dikelilingi taman yang asri (dokumen pribadi)"]
13718015861658024644
13718015861658024644
[/caption]

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun