Dalam hadits qudsi, Allah SWT berbicara kepada nabi Musa AS.
"Wahai hamba Ku... aku lapar, tapi kenapa kalian tak memberi Aku makan,
Aku haus, tapi kenapa kalian tak beri Aku minum,
Aku susah, tapi kenapa kalian tak mengunjungi-Ku"
Ketika nabi Musa bertanya :
"Ya Rabb... di mana aku bisa menemui-Mu?"
Allah SWT berfirman:
"Barang siapa yang ingin menemui-Ku, maka temuilah mereka yang kehausan, mereka yang kelaparan, dan mereka yang kesusahan. Karena sesungguhnya Aku bersamanya."
Allah SWT menambahkan firman-Nya:
"Ketahuilah, tidaklah sampai cinta-Ku kecuali kalian mencintai sesama. Tidaklah sampai pelayanan-Ku, kecuali kalian sudi melayani sesama."
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H