Mohon tunggu...
Gatot Swandito
Gatot Swandito Mohon Tunggu... Administrasi - Gatot Swandito

Yang kutahu aku tidak tahu apa-apa Email: gatotswandito@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Politik Artikel Utama

Soal Kelompok yang "Goreng" Isu Rohingya, Tito Karnavian Benar!

7 September 2017   12:43 Diperbarui: 8 September 2017   16:22 9881
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pengunjuk rasa membakar poster bergambar tokoh Myanmar Aung San Suu Kyi di depan Kedutaan Besar (Kedubes) Myanmar di Jalan Agus Salim, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (2/9/2017). Massa mengecam tindakan kekerasan terhadap umat Islam Rohingya dan menyerukan agar duta besar Myanmar diusir dari Indonesia.(KOMPAS.com/GARRY ANDREW LOTULUNG)

"Dari hasil penelitian itu bahwa isu ini lebih banyak dikemas untuk digoreng untuk menyerang pemerintah. Dianggap lemah," kata Kepala Polri Jenderal Pol Tito Karnavian di kompleks Mabes Polri, Jakarta, Selasa (5/9/2017) (Sumber: Kompas.com)

Katanya, ada kelompok tertentu yang membelokkan isu Ronghingya untuk menyerang pemerintahan Jokowi, bukan lagi karena  sisi kemanusiaan. Tito mengaku pernyataannya tersebut berdasarkan hasil penelitian.

Entah penelitian mana yang dimaksud oleh Kapolri. Tetapi, sebelum pernyataan Kapolri tersebut diberitakan, sebuah hasil penelitian tentang adanya upaya yang membonceng isu Rohingya untuk menyerang Jokowi beredar di linimasa.

Hasil penelitian itu diunggah oleh Erizeli Jely Bandaro lewat akun media sosialnya. Dalam statusnya, pengusaha yang bersama 13 Kompasianer dijamu makan siang oleh Jokowi di Istana Negara pada 19 Mei 2015 ini menayangkan hasil penelitian yang dilakukan oleh Ismail Fahmi yang dikenal sebagai pakar IT.

Fahmi, sebagaimana yang dituliskan oleh Erizeli, memantau percakapan Twitter di Indonesia dengan menggunakan fitur Opinion Analisys. Lewat fitur tersebut, opini dan sentimen pengguna Twitter dikelompokkan berdasarkan katagori tertentu.

Hasilnya, 33% percakapan pengaitkan isu Rohingya dengan Pemerintah; 25% dengan Jokowi; 19% dengan Budha; 18% dengan Aung San Suu Kyi; 6% dengan Jenderal Min Aung Hlaing

Dari hasil survei, seperti dalam postingan Erizeli, disimpulkan jika isu Rohingya lebih disasarkan kepada pemerintahan Jokowi. Sementara, isu kemanusian dan agama hanyalah alat untuk menggiring ummat Islam untuk membenci pemerintah Jokowi dan umat Budha di Indonesia, bukan di Myanmar

Sayangnya, hasil penelitian Ismail yang diposting oleh Erizeli masih menyisakan banyak pertanyaan. Setelah klik sana-sini barulah ditemukan sebuah artikel yang memberikan penjelasan yang lebih lengkap.

Artikel yang mengulas hasil penelitian Ismail itu diunggah di Forum.liputan6.com. Dalam penelitiannya Fahmi menggunakan tool ciptaannya yang diberi nama "Drone Emprit".

Sumber Forumliputan6.com
Sumber Forumliputan6.com
Dalam artikel diunggah sebuah diagram yang menunjukkan kicauan bernada positif, negatf, dan netral pengguna Twitter terkait isu Rohingya. Kicauan-kicauan yang berjumlah 10.218 tersebut dikelompokkan ke dalam beberapa katagori.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun