Mohon tunggu...
Balggys Mae
Balggys Mae Mohon Tunggu... -
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

TMII Rayakan Tahun Baru dengan Wayang Kulit

2 Januari 2018   10:47 Diperbarui: 2 Januari 2018   10:53 882
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
https://static.viva.co.id

Perayaan tahun baru selalu menjadi daya tarik bagi masyarakat Indonesia sebagai tanda malam pergantian tahun dan penuh harapan ke depan yang lebih baik.

Direktur Utama TMII, Bambang Suntanto mengatakan perayaan tahun baru di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) selalu menjadi perhatian masyarakat, tentunya untuk itu pihak berusahan memberikan yang terbaik untuk para pengujung.

Pihak TMII atau Taman Mini Indonesia Indah, menyediakan wahana wisata budaya, tak ketinggalan berupaya memberikan perhatian dan pelayanan khusus kepada masyarakat yang berkunjungan ke TMII. Tak hanya itu TMII ini juga menggelar pertunjukan pesta kembang api pada malam pergantian tahun.

TMII juga menyediakan lahan parkir untuk pengunjung di area parkir selatan, parkir Museum Indonesia, parkir Candi Borobudur, parkir depan istana anak dan beberapa anjungan.

Humas TMII, Deasy mengatakan bahwa dalam bulan Desember ini, TMII memiliki banyak event yang akan dilaksanakan dalam bingkai Pekan Desember Natal dan Tahun Baru, diagendakan mulai tanggal 16 Desember samapi dengan tanggal 2 Januari 2018.

Dilansir dari CNNIndonesia, pesta kembang api, TMII menggelar sejemlah acara pendukung seperti panggung hiburan di kompleks PP Iptek yang akan dimulai pukul 20.00 WIB sampai 00.15 WIB. Selain itu, pesta kembang api dimulai pada pukul 00.00 WIB dan dipusatkan di dua tempat yaitu Taman Budaya Tionghoa dan Danau Miniatur Arsipel TMII.

Taman Mini Indonesia Indah (TMII) menargetkan jumlah pengunjung sebanyak 500 ribu, naik 100 ribu dari tahun lalu. Pada tahun 2016 terdapat kenaikan 400 ribu pengunjung, hadir dalam sepekan. Ditambah hiburan artis yang tidak asing lagi yang tampil di panggung utama dengan menampilakn Gelar Musik Dangdut 'MONATA'.

Dari pengamatan pihak pengelola memperkirakan terdapat 60 ribu pengunjung akan melewatkan malam pergantian tahun 2018 di TMII.

Penampilan pesta di Danau Arsipel dipadukan dengan pemandangan ribuan obor yang ditancapkan pada peta miniature kepulauan Indonesia tersebeut.  Tidak hanya itu TMII menggelar pagelaran wayang kulit semalam suntuk dengan dalang Ki Gunarto Tali Lendro di Panggung Candi Bentar dan pagelaran musik keroncong di Panggung Desa Seni.

Kemudian pertunjukan video mapping di Istana Anak-Anak Indonesia yang telah digelar sejak 23 Desember 2017 hingga 1 Januari 2018.

Harga tiket masuk ke TMII untuk tanggal 31 Desember pukul 16.00 sebesar Rp30 ribu dengan keamanan pada malam tahun baru akan dijaga oleh TNI dan Polri, petugas Damkar, serta Satpol PP dari kelurahan dan personil Pramuka. Dan disediakan pula petugas kesehatan dengan melibatkan sekira 800 personil, pada tanggal 31 Desember hingga 2 Januari 2018.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun